Senin, 25 Mei 2015

BHABINKAMTIBMAS POLRES LAMPUNG TENGAH DIPERINTAHKAN TELUSURI BERAS SINTETIS

(Gunung Sugih) - Warga Kabupaten Lampung Tengah di minta untuk tidak  resah lantaran adanya berita beredarnya beras plastik atau sintetis. Sebagai langkah antisipasi Wakapolres Lampung Tengah Kompol Edhi Cahyono,  S. Ik, mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP Kunto Prasetya,  S. Ik,  telah memerintahkan personel Babinkamtibmas untuk menelusuri keberadaan beras sintetis agar tak meluas peredarannya terutama masuk di wilayah Kabupaten Lampung Tengah yang notabene adalah lumbung padinya Propinsi Lampung.
Kabupaten Lampung Tengah secara geografis merupakan wilayah penghasil beras, yang menurut wilayah hukumnya masuk Polres Lampung Tengah. Sehingga dengan adanya informasi di beberapa daerah ada peredaran beras plastik tersebut, Polres Lampung Tengah segera mengantisipasi munculnya beras tiruan yang disebut-sebut berbahan plastik.
"Satreskrim Polres dan Polsek jajaran sudah melakukan penyelidikan secara represif. Secara preventifnya, saya arahkan dan perintahkan Babinkamtibmas seluruh Polsek di Lampung Tengah untuk menindaklanjuti kepada masyarakat," tutur Edhi Cahyono di Mapolres Lamteng,  Rabu (20/5/2015).
Wakapolres Lamteng meminta masyarakat Lampung Tengah berperan aktif menyampaikan informasi jika menemukan beras sintetis yang dijual pedagang. Perwira menengah Polri dengan melati satu di pundak tersebut siap memproses hukum kalau menemukan oknum pedagang terbukti menjual beras plastik.
"Sementara ini belum ada temuan (peredaran beras sintetis). Kalau ada informasi, sampaikan. Pasti kami tindak lanjut," ujar Edhi Cahyono.

POLRES LAMPUNG TENGAH KOMITMEN UNTUK MEWUJUDKAN ZONA INTEGRITAS

(Gunung Sugih) - Kepolisian Resort Lampung Tengah berkomitmen untuk melaksanakan program pemerintah, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, terkait dengan pelaksanaan Zona Integritas yang harus dilaksanakan oleh intansi Pemerintah. Hal ini di sampaikan oleh Kapolres Lampung Tengah, AKBP Kunto Prasetya, S.Ik di sela-sela pelaksanaan Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) dari Itwasum Polri di Mapolres Lamteng, Kamis, 21 Mei 2015.

Lebih lanjut Kapolres Lamteng mengatakan, pembangunan  zona integritas (ZI) merupakan bagian tak terpisahkan dari reformasi birokrasi. Langkah itu diawali dengan pencanangan zona integritas, yang pada hakekatnya merupakan janji atau komitmen untuk memerangi korupsi di lingkungan instansi dimaksud.
Dalam zona integritas, ada 20 kegiatan yang merupakan indikator keberhasilan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Kalau keduapuluh indikator itu sudah dilaksanakan dengan baik, dapat dikatakan bahwa reformasi birokrasi sudah berjalan di instansi dimaksud.
Pencanangan Zona Iintegritas (ZI) yang dilakukan oleh Polres Lampung Tengah dan jajaran dinilai strategis, karena Polri merupakan salah satu dari empat pilar institusi penegak hukum. .  “Kalau penegak hukum sudah berkomitmen, diharapkan pemberantasan korupsi di tanah air bisa lebih cepat,” ujarnya.
Kendati demikian, Kapolres mengatakan, ujung dari reformasi birokrasi adalah terciptanya pelayanan publik yang manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat. “Di sinilah tantangannya, bagaimana Polres Lampung Tengah dan jajaran bisa memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. Jelas syaratnya, jelas waktunya, dan kalau ada biayanya juga jelas, sehingga ada kepastian,” tambah Kapolres Lamteng (ec)

Jumat, 10 April 2015

POLDA LAMPUNG - IBI DARMA JAYA TEKEN MOU PENGGUNAAN SISTEM CAT

Polda Lampung - IBI Darmajaya. (ist)

(Gunung Sugih) Kepolisisan Daerah (PoldaLampung dan IBI Darmajaya secara resmi menjalin kerjasama terkait seleksi penerimaan calon anggota Polri yang kini menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). Kerjasama dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU) antara Polda dengan Darmajaya di ruang kantor Polda Lampung hari Senin (09/03/2015).
MoU ditandatangi oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Lampung, Kombes. Pol Agung Julianto, S.Ik., M.Si dan Wakil Rektor I Darmajaya, Envermy Vem, M.Sc. Kerjasama menyatakan kesepakatan untuk penyelenggaraan tes akademik seleksi pengembangan dan penerimaan calon anggota Polri tingkat panitia daerah (Panda) dilaksanakan di Darmajaya.
Kapolda Lampung, Drs. Heru Winarko, SH dalam sambutannya mengatakan untuk transparansi dan akuntabilitas, kedepan tes penerimaan calon anggota Polri akan menggunakan sistem CAT. Terkait hal ini dibutuhkan sarana prasarana yang menunjang serta tenaga IT yang mumpuni. IBI Darmajaya menjadi perguruan tinggi yang dipercaya untuk melakukan tes tersebut.
“Untuk mendorong institusi yang bersih, salah satu kuncinya adalah penerimaan. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, proses penerimaan calon anggota kepolisian seperti Tamtama dan Akpol, tahun ini diselenggarakan secara bersamaan, dimana peserta hanya bisa memilih satu formasi. Dengan penerapan system CAT, mudah-mudahan proses seleksi dapat dilakukan secara bersih sesuai dengan visi misi Polri, ” katanya.
Menggandeng IBI Darmajaya, diakui Kapolda, tidak hanya dikarenakan sarana dan prasarana IT-nya yang menunjang, tetapi juga karena IBI Darmajaya memiliki tenaga IT yang handal. “Kami sangat terbantu dengan adanya software yang dibangun oleh tim Information & Communication Technology (ICT) Darmajaya. Kepada IBI Darmajaya, kami ucapkan terima kasih, diharapkan kerjasama ini mampu mewujudkan harapan kami untuk melaksanakan tes yang bersih dan transparan” harapnya
Sementara itu, Rektor IBI Darmajaya, Dr. Andi Desfiandi, SE. MA, mengaku pihaknya menyambut baik kerjasama dengan Polda Lampung. Dengan pelaksanaan tes yang transparan, diharapkan mampu membantu mewujudkan keinginan kepolisian dan masyarakat untuk pelaksanaan tes yang jujur dan besih.
Dia menambahkan sebagai perguruan tinggi berbasis teknologi informasi (TI), aktivitas perkuliahan IBI Darmajaya dilengkapi dengan sarana laboratorium berstandar internasional. Sarana ini tentunya sangat menunjang pelaksanaan tes CAT. Tak heran jika selama ini Darmajaya kerap menjadi rujukan untuk pelaksanaan tes dengan sistem CAT, baik CPNSD, kepolisian dan tes lainnya.
“Program CAT tidak hanya memudahkan proses seleksi, tetapi juga mendukung perekrutan tenaga kerja yang transparan, cepat dan akurat. Kami menyambut baik kerjasama ini dan berharap kerjasama dapat diperluas lagi, salah satunya dengan pengembangan teknologi informasi di tingkatan polsek-polsek di Lampung” harapnya.(Admin-01)

Di kutip dari : http://cawageh.com/tag/ibi-darmajaya/

POLRES LAMPUNG TENGAH SELENGGARAKAN PEMBINAAN ROHANI DAN MENTAL UNTUK PERSONELNYA

(Gunung Sugih) Untuk meningkatkan pembinaan rohani dan mental personelnya, Polres Lampung Tengah menyelenggarakan kegiatan binrohtal, Kamis (9/42015)


Untuk personel yang beragama Islam melaksanakan kegiatan Pengajian rutin, yasinan dan tauziah dari Ustadz Dai Kamtibmas dari Bandar Jaya, Lampung Tengah.



Wakapolres Lampung Tengah Kompol Edhi Cahyono, S.Ik mengatakan, bahwa kegiatan ini diharapkan dapat menjadi motivasi dan bekal bagi personel Polres Lampung Tengah dalam rangka melaksanakan tugas untuk melayani dan melindungi masyarakat. (Admin-01)

CONTOH FORMAT SURAT PERMOHONAN MENJADI ANGGOTA POLRI T.A. 2015




PENGUMUMAN PENERIMAAN TAMTAMA POLRI T.A. 2015






PENGUMUMAN PENERIMAAN TARUNA AKPOL T.A. 2015






PENGUMUMAN PENERIMAAN BRIGADIR POLRI T.A. 2015